Senin, November 03, 2014

Inspirasi

Inspirasi muncul dan menghilang begitu saja. Ada artis yang mendapat inspirasi saat dia sedang bahagia, ada juga yang mendapat inspirasi saat dia sedang sedih, ada pula yang mendapat inspirasi saat dia sedang marah. Inspirasi adalah sesuatu yang sangat tidak masuk akal. Di iklan sebuah media, inspirasi sampai dicari di bawah meja. 

Inspirasi bisa muncul dimana saja. Beberapa artis, untuk mendapatkan sebuah inspirasi dia rela melakukan sesuatu yang tidak biasa dia lakukan, seperti berkelahi, bercinta, mabuk, menggunakan narkoba dan lain-lain. Bahkan ada yang melakukan hal yang ekstrim seperti sengaja menjadi pasien sebuah rumah sakit jiwa atau mengubah haluan seksualnya hanya untuk lebih meresapi apa yang harus dia tuangkan dalam medianya.

Dalam kasus ini inspirasi muncul di kepala seorang penulis muda yang sedang mencoba berkarya. Beberapa cara dia lakukan agar dia bisa membuat sebuah tulisan. Pertama dia menjadi teman curhat beberapa temannya agar dia mendapat bahan untuk apa yang dia akan tulis. Kedua dia sengaja bertengkar dengan kekasihnya hanya untuk mendapat perasaan hampa, bersalah, dan penuh dosa setelah melampiaskan amarah pada orang yang dia kasihi. Lalu ketiga, dia sengaja menutup dirinya dari orang lain agar dia bisa tahu perasaan orang-orang yang selalu sendiri. Itulah beberapa cara yang penulis muda ini lakukan agar dia bisa membuat sebuah tulisan.

Inspirasi memang sesuatu yang tak terduga. Mungkin saat kau melihat sebotol air dia akan muncul, atau saat kau melihat kearah tembok dia akan masuk kedalam kepalamu.Dari keadaan yang ‘memusingkan untuk menulis apa’ pun tulisan ini tercipta. Selamat malam.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar